Scroll untuk baca artikel
Example 728x250
Politik

Hindari Kecurangan Pilkada Halsel, Ribuan Aktivis Kawal Pemungutan dan Perhitungan Suara

94
×

Hindari Kecurangan Pilkada Halsel, Ribuan Aktivis Kawal Pemungutan dan Perhitungan Suara

Sebarkan artikel ini

Halsel – Sebagai antisipasi terjadinya kecurangan, Ribuan Aktivis bakal kawal pemungutan dan perhitungan suara, pada Pemilihan Bupati dan wakil Bupati Halmahera Selatan (Halsel), 27 November 2024 mendatang.

Kepada wartawan, Kordinator aktivis pro Demokrasi, Maskur J. Latif, menjelaskan, langkah ini di ambil lantaran Kabupaten Halmahera Selatan kerap kali terjadinya kecurangan baik saat pemilihan legislatif maupun pemilihan Kepala Daerah.

Selain itu kata Maskur, perubahan suara sering terjadi setiap tingkatan baik saat pungut hitung di desa, pleno di tingkat kecamatan hingga kabupaten.

Lanjut Mantan Ketua GMNI Maluku Utara itu, pihaknya hanya memastikan jika suara yang telah di berikan oleh masyarakat Halmahera Selatan kepada para Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati, benar-benar utuh dan tidak di manipulasi.

Kepercayaan para aktivis terhadap KPU dan Bawaslu Halmahera Selatan bakal bekerja dengan baik. Namun perlu ada fungsi kontrol.

“Kemi percaya KPU dan Bawaslu bakal bekerja dengan baik, namun perlu ada fungsi kontrol untuk mempersulit kesempatan oknum-oknum tertentu melakukan manipulasi atau kecurangan” kata Maskur. Kamis, 21 November 2024.

Lebih lanjut, untuk 249 Desa yang ada di kabupaten Halmahera Selatan, di targetkan lima aktivis atau Mahasiswa di setiap desa untuk Pengumpulan Bahan Keterangan (Pulbaket).

“Targetnya lima aktivis di setiap Desa untuk Pulbaket, dari total 249 Desa di Halmahera Selatan” Ujar Maskur.

Selain itu, praktek money politik (Politik Uang) juga menjadi target untuk di laporkan ke Bawaslu.

“Selain itu praktek politik uang juga jadi target untuk di laporkan ke Bawaslu dan di kawal hingga di proses” sambungnya.(Saifudin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Example 728x250 Example 728x250 Example 728x250