Scroll untuk baca artikel
Example 728x250
Politik

Memotret Dukungan Rusihan-Muhtar di Masa Kampanye Pada Pilkada Halsel

228
×

Memotret Dukungan Rusihan-Muhtar di Masa Kampanye Pada Pilkada Halsel

Sebarkan artikel ini

Halsel – Kampanye adalah salah satu tahapan dalam Pemilihan Umum Baik pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Walikota dan Wakil Walikota/Bupati dan Wakil Bupati.

Dalam Kampanye tersebut, setiap Pasangan Calon di berikan kesempatan untuk menyampaikan visi misi kepada masyarakat baik secara langsung maupun melalui media sosial dan media online.

Tanpa terasa tahapan pilkada Halmahera Selatan tersisa beberapa hari lagi, yang di mulai sejak tanggal 25 September 2024 dan berakhir tanggal 23 November 2024.

Di ketahui, ada empat pasangan calon yang berkompetisi di Pilkada Halmahera Selatan, di antaranya Paslon Nomor Urut Satu, Bahrain Kasuba dan Umar Hi. Soleman (BK-UHS), Paslon Nomor Urut Dua, Rusihan Jafar dan Muhtar Sumaila (Rusihan Muhtar), Paslon Nomor Urut Tiga, Hasan Ali Bassam Kasuba dan Helmi Umar Muchsin (Bassam Helmi), dan Nomor Urut 4 Jasri Usman dan Muhlis Jafar (Jasri-Muhlis).

Dari pantawan media, Pasangan Nomor Urut 2 Rusihan-Muhtar telah menyelesaikan tiga zona dari empat zona yang telah di tetapkan KPU Halmahera Selatan.

Di antaranya zona Makian Kayoa, Zona Gane dan Kepulauan Joronga, dan Zona Bacan, sementara zona Obi akan di mulai pada tanggal 09 sampai 23 November 2024.

Sejumlah pihak mengasumsikan dukungan terhadap Rusihan-Muhtar yang terlihat saat kampanye di zona makian kayoa, lantaran Rusihan Jafar adalah salah satu putra terbaik makian kayoa yang bertarung di pilkada Halmahera Selatan.

Dukungan yang sama juga datang dari zona Gane dan Kepulauan Joronga, di Daratan Gane, Baik Gane barat dan Gane timur didominasi oleh etnis makian kayoa, tobelo Galela dan penduduk asli Gane, sementara kepulauan joronga di dominasi etnis bajo.

Rusihan-Muhtar begitu dominan dengan antusias warga saat kampanye, lantaran sejumlah politisi partai pengusung, aktivis dan tokoh muda Tobelo Galela yang ikut ambil bagian untuk memenangkan Rusihan-Muhtar berasal dari Gane dan Kepulauan joronga.

Sementara zona bacan, tidak di sangka, mengagetkan publik dalam sepekan ini saat kampanye Rusihan-Muhtar di berbagai tempat selalu di padati warga dengan komitmen memenangkan Rusihan-Muhtar pada 27 November 2024 nanti.

Selain itu, untuk zona Obi sudah menjadi konsumsi publik jika Obi adalah basis Muhtar Sumaila dengan barometer, ia adalah representasi dari putra Obi yang berkompetisi di pilkada Halmahera Selatan.(Saifudin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Example 728x250 Example 728x250 Example 728x250